
Foto by: admin
Bulan Sura atau Muharam bagi masyarakat Jawa merupakan bulan istimewa, bulan yang sakral. Untuk itu di bulan Sura sangat pas untuk melakukan kegiatan kontemplasi, meditasi untuk "reresik" atau membersihkan diri. Dan dalam rangka menyambut bulan Sura/Muharam tahun Alip 1947 Jawa, maka Jurusan Pedalangan Fakultas Seni Pertunjukan melakukan kegiatan Pergelaran Wayang Kulit Purwa dengan lakon Pandawa Gubah sekaligus mangayubagya terpilihnya Prof. Dr. Sri Rochana Widyastieningrum, S.Kar., M.Hum sebagai Rektor Institut Seni Indonesia Surakarta periode 2013 -2017.
Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan di Pendopo Ageng ISI Surakarta mulai pukul 20.00 wib dengan dalang Ki Robby Wignyocarito dan Ki Purbo Asmoro, S.Kar., M.Hum. Melalui lakon Pandawa Gubah tersebut, diharapkan ISI dalam kepemimpinan Prof. Ana dapat melakukan perubahan ke arah yang lebih baik. ( admin)